Kecelakaan helikopter HA-7044 ; 4 Maret 1981

Pangdam IV/Sriwijaya saat itu, Brigjend Try Soetrisno (kelak Wapres) nyaris wafat saat helikopter yang seharusnya beliau naiki mengalami kecelakaan, jatuh menabrak bukit.

Waktu itu Pangkowilhan I, Letjen Soesilo Soedarman, mendadak sebelum take-off meminta Pak Try untuk pindah ke helinya bernomor HA-7045….

Ceritanya saat itu 2 helikopter Alloutte-III TNI-AD nomor HA-7044 dan 7045 take-off dari alun-alun kota Lampung mengangkut rombongan. Tak berapa lama kemudian muncul cuaca buruk dan kedua heli tersebut terjebak dalam awan gelap.

Ibu Soesilo Soedarman yang juga turut serta dalam helikopter yang dinaiki Pak Soesilo dan Pak Try lalu mengajak para penumpang untuk berdoa dg khusyuk. Menurut penuturan Ibu Soes seolah-olah ada burung besar yang menarik helikopter dari gumpalan awan, dan akhirnya heli bisa mendarat darurat di pantai.

Rombongan lalu turun dan menunggu kabar heli no HA-7044, namun kabar duka diterima bahwa heli tersebut mengalami musibah jatuh menabrak bukit dan semua penumpangnya gugur.
Pak Try Soetrisno selamat, lolos dari maut.

Sumber

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *